Ingin Selalu Semangat? 10 Vitamin, Mineral dan Rempah Ini Mampu Tingkatkan Stamina Anda
Melakukan semua kegiatan sehari-hari bisa membuat stamina Anda berkurang dan bahkan dapat membuat tubuh terasa lelah. Namun, hal tersebut tidak bisa dihindari oleh Anda para pekerja keras. Nah, untuk membuat tubuh selalu bersemangat, Anda bisa melakukan beberapa cara.
Misalnya selalu mengkonsumsi makanan yang sehat, melakukan olahraga secara rutin dan lain-lain. Jika semua hal tersebut sudah dilakukan, maka secara perlahan Anda bisa membuat tubuh menjadi lebih berenergi. Untuk bisa melakukan semua pekerjaan dengan baik, konsumsilah makanan atau minuman yang mengandung zat seperti di bawah ini.
1. Nitrat
Nitrat bisa Anda temukan di seledri, lobak, bayam dan lain-lain. Nitrat ini sangat berperan penting dalam tubuh. Jadi, konsumsilah makanan yang mengandung nitrat secara rutin.
2. Magnesium
Mineral yang satu ini mampu meningkatkan hormon seks. Nah, beberapa makanan yang mengandung magnesium diantaranya adalah brokoli, bayam dan kangkung.
3. Vitamin B6
Vitamin yang satu ini sangat berperan penting dalam menjaga tubuh agar tetap semangat dan berenergi. Buah yang memiliki kandungan vitamin B6 salah satunya adalah alpukat.
4. Vitamin B3
Vitamin B3 sangat dibutuhkan oleh tubuh. Vitamin ini terdapat dalam beberapa makanan seperti kacang-kacangan, jamur dan kentang.
5. Vitamin C
Manfaat yang terkandung dalam vitamin C salah satunya adalah menangkal flu. Jadi, Anda yang ingin selalu sehat konsumsilah makanan yang mengandung banyak vitamin C.
6. Selenium
Nah, kekurangan selenium bisa menyebabkan disfungsi ereksi. Jadi, Anda harus memakan makanan yang mengandung banyak selenium agar tidak terjadi disfungsi ereksi tersebut.
7. Vitamin E
Fungsi dari vitamin E adalah bisa meningkatkan aliran darah dan oksigen ke kelamin Anda. Makanan yang banyak mengandung vitamin E adalah bayam, ubi dan lain-lain.
8. Vitamin A
Vitamin A sangat penting untuk tubuh. Salah satu manfaatnya yaitu bisa menyehatkan mata. Nah, untuk Anda yang ingin selalu sehat terutama pada bagian mata, konsumsilah makanan yang mengandung vitamin A seperti ubi jalar, wortel, dan lain-lain.
9. Zinc (Seng)
Kekurangan seng bisa menyebabkan tubuh menjadi kehilangan hasrat seksual dan menjadi tidak subur. Makanan yang mengandung banyak seng adalah biji-bijian.
10. Zat Besi
Nutrisi ini berfungsi untuk mengantarkan oksigen ke dalam sel tubuh. Dimana ketika seseorang kekurangan zat besi akan membuat tubuhnya menjadi lebih cepat lelah.
Selain berolahraga secara rutin, 10 vitamin, mineral dan rempah Ini mampu tingkatkan stamina Anda. Dengan mengkonsumsi makanan atau minuman yang mengandung zat seperti di atas, Anda bisa menjalani aktivitas sehari-hari dengan semangat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar